TIPS BERKENDARA SAAT TERJADI GEMPA!
- Tika Pratiwi
- Jan 24, 2018
- 1 min read

BOI BLOG | Halo SOBAT BOI buat kalian yang berdomisili di wilayah Jakarta dan sekitarnya terutama Tangerang, pasti merasakan gempa yang terjadi kemarin siang hari Selasa (23/1/2018) pukul 13:34 dengan berkekuatan 6,1 skala Richter. BOI punya tips nih buat kalian yang ternyata kemarin sedang berkendara atau sedang naik mobil. Tips ketika gempa bumi terjadi saat kita naik mobil, terutama jika mobil sedang melaju?
Jangan panik Sobat BOI!
Apabila kita panik tentunya tidak akan dapan berpikir secara jernih guys. So first of all tarik napas dalam-dalam lalu liat keadaan sekitar dan tetap tenang apabila kamu panik dan shock.
2. Kendarai mobil dengan pelan dan hati-hati
Tetap melaju tapi kurangi kecepatan kendaraan kamu dan pastikan kamu berada di tempat terbuka sebelum menghentikan kendaraan.
3. Berhenti di tempat yang aman
Hentikan kendaraan kamu di bahu jalan atau tempat terbuka tapi jangan di tengah jalan ya sobat BOI dan jangan berhenti di dekat kabel listrik atau benda bermuatan listrik lainnya, di bawah underpass atau overpass. Jangan sampai lupa untuk gunakan parking brake juga ya.
4.Pantau radio atau media online
Hidupkan radio kamu untuk memantau kabar terbaru mengenai gempa, atau gunakan smartphone kamu untuk memantau informasi terbaru terkait gempa dan jangan lupa untuk hubungi keluarga terdekat ya.
Gempa dapat mengakibatkan jalanan retak dan tiang kabel serta pepohonan terjatuh. Untuk sobat BOI yang sedang berkendara atau naik kendaraan hati-hati dijalan! #AndalanOtomotif
Comments