Terendam Air, Kopling pada Mobil Bertransmisi Manual Basah
- Admin
- Dec 14, 2017
- 2 min read
Hallo Sobat BOI, sudah lama tidak memberikan tips-tips mengenai dunia otomotif nih. BOI sudah merangkum beberapa tips jika mobil kalian terendam air yang menyebabkan plat kopling anda tidak berfungsi secara maksimal.
Seperti yang sudah sobat BOI ketahui mengenai kopling, kopling merupakan alat penghubung putaran mesin ke transmisi dan juga kopling berfungsi untuk meredam daya putaran mesin ketika ingin memindahkan gigi transmisi agar dapat berpindah dengan mulus. Kopling yang sangat fungsional juga memiliki beberapa permasalahan yang jika tidak diperhatikan akan menimbulkan dampak yang cukup besar.
Permasalahan yang sering terjadi jika mobil terendam air khususnya pada kopling mobil bertransmisi manual adalah lengket dan bahkan bisa ngelos. Kenapa dapat terjadi demikian ?
Kanvas kopling memang rentan lengket pada fly wheel. Hal itu bisa terjadi karena kanvasnya yang terbuat dari bahan asbes, berpotensi mengembang dan mengeras setelah terkena air bahkan ngelos dapat terjadi dikarenakan masuknya air ke dalam komponen kopling.
Tips-tips untuk mengatasi kedua masalah kopling yang paling sering terjadi,
Jika kopling ngelos, jangan panik sobat BOI, jika benar terjadi dikarenakan banjir yang harus dilakukan adalah dengan menekan gas dengan kisaran 2000-3000 rpm setelah itu anda dapat memainkan tuas kopling injak dan lepas, sesekali anda dapat memasukan perseneling ke posisi satu.
Kopling lengket, nah kalau kopling lengket ini ada dua cara nih sobat BOI, cara yang pertama hampir mirip dengan cara yang dilakukan untuk mengatasi kopling ngelos, yaitu dengan memaksa mesin berputar pada posisi transmisi masuk dan pedal kopling ditekan. Caranya masukkan gigi satu dan injak pedal kopling dalam kondisi mesin mati. Kemudian aktifkan mesin dan lepas pedal kopling secara bersamaan.
Cara yang kedua, Dorong mobil maju atau mundur dalam kondisi mesin mati dan posisi transmisi masuk ke gigi satu atau gigi mundur dan tekan pedal kopling. Ketika mobil didorong kuat, lepaskan injakan pedal kopling. Ulangi cara ini beberapa kali. Bila cara kedua itu juga tak membuahkan hasil, maka kopling harus dibongkar.
Jadi sobat BOI tidak perlu panik lagi nih jika dihadapkan dengan permasalahan kopling lengket ataupun ngelos, dan sobat BOI jangan lupa pakai kopling terbaik ya untuk meminimalisir terjadinya kedua hal tersebut. Kopling terbaik 2018 pastinya kopling AISIN adalah kopling terbaik 2018.
Terimakasih telah menjadi sobat BOI dan terimakasih telah membaca BOI BLOG. Bantu BOI untuk menjadikan suku cadang dan oli AISIN terbaik 2018 di Indonesia.
留言